Ustaz Somad Sampaikan Empat Pesan Untuk Umat Islam Tanjungbalai.

  • Bagikan

membaranews.com ( Tanjungbalai )

 

Ustaz Abdul Somad (UAS) menyampaikan empat pesan untuk umat Islam Tanjungbalai.

Empat pesan tersebut disampaikan UAS usai Sholat subuh berjamaah di Masjid Jami’ Issabil Selat Lancang Tanjungbalai ,Jumat (7/1/2022).

Empat pesan UAS yakni : 1. Mendidik generasi Islam dengan cara memasukkan anak ke Pesantren/ Sekolah Agama.
2.Jaga Ibadah wajib dan sunnah
3. Menjaga Ukhuwah Islamiyah dan Mem bangkitkan ekonomi umat.

4. menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia ( NKRI ).

Plt.Walikota Tanjungbalai H.Waris Thalib bersama ratusan jamaah ,para ulama Tanjungbalai dan daerah lain dengan khusuk mengikuti ceramah subuh UAS.

Jumat siang (7/1/2022) Plt.Wali Kota H Waris Thalib juga membuka acara bedah buku UAS berjudul ” Umat Bertanya ,Abdul Shomad Menjawab ” di Ball Room Lt.6 Hotel Gtand Singgie Tanjungbalai.

Menurut Waris , melalui bedah buku diharapkan banyak informasi dan penetahuan Islam yang didapatkan terutama ilmu yang berharga untuk mengokohkan keimanan.

” Kita sangat rindu dengan kepemimpinan seorang ulama yang bukan hanya memberi tausyian namun juga memberikan kebijakan tuntunan didalam kehidupan umat”, ujar Waris.

Kegiatan bedah buku diisi dengan pengulasan beberapa materi yang terdapat dalam buku dan dilanjutkan sesi tanya jawab.

UAS membuka seluas luasnya pertanyaan audien ,tidak hanya isi buku juga berbagai hal.Pada dasarnya buku beliau tulis juga merupakan kumpulan berbagai pertanyaan jamaah terkait berbagai aspek kehidupan dan agama. (Rsp.)

Foto :

Ustaz Abdul Somad memberi caramah usai sholat Subuh di Masjid Jami’ Issabil Selat Lancang Tanjungbalai.(Foto : Dok-Kominfotb)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *