Setiap Tahun Pesantren Darul Mursyid Berangkatkan Guru dan Karyawan Haji dan Umroh.

  • Bagikan
Ketua Umum YASPENHIR Jafar Syahbuddin Ritonga (tiga kanan) saat memberangkatkan dua guru Pesantren Darul Mursyid menunaikan ibadah haji, Rabu (16/4/2023). (Foto : Istimewa)

Tapanuli Selatan I membaranews.com

 

Pesantren Modern Unggulan Terpadu “Darul Mursyid” (PDM) Sidapdap Simanosor Kecamatan Saipar Dolok Hole Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) Sumatera Utara memberikan perhatian kepada guru dan karyawan salah satunya dengan memberangkatkan haji atau umroh setiap tahun.

Kepala Divisi Humas dan Pemberdayaan Umat PDM Asep Safa’at Siregar mengatakan, pemberian penghargaan berangkat haji atau umroh ini sebagai bentuk apresiasi kepada guru dan karyawan berdasarkan prestasi dan pengabdiannya. Program ini telah berjalan kurang lebih 15 tahun.

“Termasuk tahun 2023 ini kami memberangkatkan dua guru menunaikan ibadah haji atas nama Ali Ibrahim Siregar dan Leliani yang sudah lama menunggu antrian,” ujar Asep Safa’at, Minggu (18/6/2023).

Karena daftar antri berangkat haji lama kata Asep, maka sejak tahun 2009 Ketua Umum Yayasan Pendidikan Haji Ihutan Ritonga (YASPENHIR) Jafar Syahbuddin Ritonga memberikan umroh kepada guru dan karyawan.

“Sebab prinsip pak Jafar Syahbuddin, tidak akan haji dan umroh kedua kalinya sebelum semua guru dan karyawan naik haji atau umroh,” terang Asep.

Direktur PDM Yusri Lubis menjelaskan, ada beberapa kriteria pemilihan guru dan karyawan diberangkatkan haji atau umroh, seperti lama kerja, prestasi hingga loyalitas.

“Semua sudah kami siapkan mulai dari pengurusan paspor dan lain-lain. Jadi yang terpilih tinggal berangkat saja,” ujar Yusri Lubis.

Program ini dilaksanakan kata Yusri, dalam rangka meningkatkan motivasi guru dan karyawan agar lebih giat dalam mendidik.

Ketua Umum YASPENHIR Jafar Syahbuddin Ritonga sangat mensyukuri rezeki yang telah diberikan kepada Pesantren Darul Mursyid.

“Karena itu kita berdoa semoga Pesantren Darul Mursyid semakin maju,” ucap Jafar Syahbuddin.

Jafar juga mengajak keluarga besar Pesantren Darul Mursyid untuk mendoakan Ali Ibrahim Siregar dan Leliani menjadi haji mabrur dan hajjah mabruroh serta lebih semangat lagi nantinya dalam mendidik santri.

Jafar alumni S3 USM Malaysia ini meminta para guru dan karyawan lain yang belum dapat giliran agar bersabar. Semua pasti akan mendapatkan perhatian sama. (Borneo)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *