membaranews.com (Batu Bara)
Vaksinasi Covid-19 Anak usia 6-11 tahun di Kabupaten Batu Bara secara serentak dilaksanakan di beberapa Sekolah Dasar berjalan sukses.Vaksinasi anak ditinjau Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis SH.MH.
Untuk menghibur anak anak SD Kapolres bersama PJU serta Kapolsek Indrapura AKP Sandi memberi tas sekolah dan buku tulis.
Seperti terlihat di SDN 08 Gang Sepakat Desa Tanjung Seri Kecamatan Laut Tador, ratusan murid usia 6-11 tahun nampak berjejer didampingi ibunya antre menungu panggilan. Bermacam pola dan tingkah anak anak, ada yang menangis , ada yang diam ketika disuntik petugas medis di lengan anak anak.
Nah, untuk menyiasati agar anak anak tidak trauma, Kapolres Ikhwan bersama Kapolsek Indrapura AKP Sandi secara sigap memberikan bingkisan berupa tas sandang dan buku tulis kepada murid SD yang mengikuti vaksinasi Covid-19.
Mendapat bingkisan, para murid SD yang semula menangis sambil meronta ketakutan mau disuntik, seketika itu juga terdiam setelah menerima bingkisan dari orang nomor di Polres Batu Bara itu.
Tidak sampai disitu, Kapolres beserta jajaran terus bercengkrama sambil menghibur anak anak.Ikhwan tampak berbaur bersama sama. Kita harus pandai pandai membujuk hati anak anak ini, agar secara pisikologis mereka baik untuk mengikuti vaksin.
” Kita harap pencapaian vaksin warga Batu Bara bisa tercapai sesuai yang kita harapkan, ” ujar Kapolres. (mkb)
Foto :
Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan lubis memberi bingkisan kepada murid SD sedang mengikuti vaksinasi. (Foto : Muja)