membaranews.com (Indrapura)
Polsek Indrapura redam rencana aksi tawuran antar siswa dua SMK Swasta ternama di Kabupaten Batu Bara.
Tim Bravo Reskrim Polsek Indrapura Polres Batu Bara dibawah pimpinan Kanit Reskrim IPTU Fahmi dengan cepat mengantisipasi adanya rencana tawuran antar siswa dua perguruan SMK Swasta ternama yang di Indrapura Kecamatan Airputih,Senin (8/1/2021).
Walaupun kedua perguruan SMK swasta meliburkan siswa di beberapa kelas yang dicurigai akan melakukan tawuran sebagai upaya antisipasi terjadi tawuran, puluhan Tim Bravo Polsek masih menemukan puluhan siswa berpakai seragam sekolah dan pakaian preman berkumpul di Jalan H Syarifuddin Indrapura -Tanjung Kubah, pihak Bravo Reskrim Polsek langsung membubarkan para siswa. Ada beberapa unit sepeda motor siswa diamankan.
Rencana aksi tawuran antar siswa perguruan swasta dipicu adanya aksi balap liar yang dilakukan kedua kelompok siswa SMK pada Sabtu malam (6/11/2021) diruas jalan tol desa Sipare Pare Kecamatan Airputih. Dalam aksi balap liar dilakukan kedua kelompok siswa sempat terjadi baku hantam sehingga ada beberapa orang siswa terluka hantaman benda keras.
Mendapat laporan ada aksi tawuran antar siswa kedua perguruan swasta, kedua kepala sekolah SMK Budhi Darma Indrapura, kepala sekolah SMK T Amir Hamzah Indrapura bersama Tim Bravo Polsek Indrapura melaksanakan rapat bersama di Aula SMK Budhi Darma Indrapura dihadiri para Ketua OSIS.
Kami akan pertindak tegas apabila ada aksi tawuran para anak anak kita terjadi.Mulai besok Rabu (9/11/2021, kami melakukan razia di jalan jalan dimana tempat mangkal anak anak sekolah.Apabila sepeda motornya seperti dokumen ,kenelpot blong, plat BK tidak ada, tidak memakai hlem, sepeda motor kami bawa ke komando.Kami sudah berkali kali memperingati para siswa kedua perguruan swasta tersebut,” ujar Kapolsek Indrapura AKP Sandi diruang kerjanya Senin (8/11/2021)
Apabila para siswa mau mengambil kembali sepeda motornya, mereka harus membetuli kembali sepeda motornya seperti semula dengan standart sepeda motornya.Saya menghimbau semua orang tua siswa untuk setiap saat memperhatikan kegiatan anaknya.Jangan sering diijinkan keluar malam, kasihan kita kepada anak anak kalau terjadi hal hal tidak kita inginkan.
“Mulai besok Rabu (9/11/2021 kita akan melakukan razia di jalanan untuk mengantisipasi aksi terjadinya tawuran, sebut Sandi.
Selain Waka Polsek Indrapura IPTU S Sagala, Kanit Res IPTU Fahmi, Kanit Intel AIPTU Ramlan dan puluhan personil lainnya turut melakukan razia jalanan terhadap aktivitas siswa. (mkb)
Foto : Petugas memeriksa kantong siswa saat mengamankan kerumunan siswa. (Foto :Muja)