membaranews.com (Medan)
Pemerintah Kota Tanjungbalai menjalin kerjasama ( MoU ) dengan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara ( UMSU ).Penanda tanganan MoU dilakukan Plt Wali Ko ta Tanjungbalai H Waris Thalib dengan Rektor UMSU Dr.Agussani M.AP diruang Rektorat UMSU Medan ,Jumat (18/2/2022).
Penanda tanganan kerjasama dalam rangka membangun kolaborasi dalam peningkatan SDM Pemko Tanjungbalai dan menjadikan Kota Tanjungbalai sebagai lokasi penelitian , pengabdian UMSU.
Rektor UMSU Prof Agussani mengatakan visi UMSU yakni unggul dalam membangun peradaban bangsa dengan mengembangkan Iptek ,SDM dan Pengabdian Kemasyarakatan. Diharapkan kerjasama dapat meningkatkan kualitas masing- masing lembaga.
Dengan kerjasama maka UMSU sebagai salah satu universitas dipercaya melaksanakan beberapa program perkuliahan dan penelitian di Kota Tanjungbalai.
Waris Thalib mengapresiasi kerja sama sebagai langkah terbaik dalam membangun kolaborasi dan menjadikan Kota Tanjungbalai sebagai daerah strategis ,memiliki potensi besar sehingga berdampak bagi peningkatan kualitas pelayanan masyarakat dan pendidikan di Kota Tanjungbalai.
Bagi ASN Pemko Tanjungbalai juga dapat melanjutkan kuliah S1,S2, pasca Sarjana UMSU,”ujar Waris. (Rsp)