Pj.Bupati Batu Bara Nizhamul mengecek stok BBM dan Gas Elpiji di Desa Suka Raja Kecamatan Air Putih.(Foto : KominfoBB)
Batu Bara | membaranews.com
Untuk memastikan ketersediaan stok bahan bakar minyak (BBM) dan gas elpiji menjelang perayaan Idul Fitri 1445 H, Pj. Bupati Batu Bara, Nizhamul, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pertamina dan depot Gas LPG, Rabu (03/04/2024)
Didampingi Kapolres AKBP. Taufik Hidayat, Danyon 126 Kalacakti Letkol. Inf. Fernando Batubara, Pj. Bupati pertama mengunjungi SPBU PT. Marintan Lestari Desa Suka Raja.
Pj. Bupati Nizhamul memeriksa kondisi pompa BBM dan melakukan uji menggunakan bejana ukur untuk memastikan tidak adanya kecurangan dalam proses penyaluran BBM untuk menjaga integritas proses distribusi bahan bakar.
Selanjutnya, rombongan melakukan pengecekan ketersediaan gas elpiji di depot PT. Bagasta Abdi Sentosa di Desa Suka Raja.
Setelah memantau SPBU dan depot gas elpiji, Pj. Bupati Nizhamul menyatakan kepuasannya atas kondisi pompa BBM.Tdak ada hambatan dalam proses distribusi,ujarnya.
Namun demikian, Pj.Bupati mewanti-wanti potensi kelangkaan BBM akibat pembelian massal menggunakan jerigen.
Ada kekhawatiran pada pembelian BBM menggunakan jerigen. Ini bisa menyebabkan kelangkaan pada akhirnya mempengaruhi pengguna jasa,” tegas Nizhamul.
Namun Nizhamul menjamin ketersediaan gas elpiji hingga Idul Fitri karena stoknya masih mencukupi.
Secara keseluruhan, langkah proaktif Pj. Bupati dalam menjaga pasokan bahan bakar mencerminkan komitmen Pemkab Batu Bara untuk memastikan perayaan Idul Fitri berjalan lancar. (S)