Memenuhi Kebutuhan Air Petani ,Relawan Zahir Pimpin Gotong Royong Tutup Tanggul Pecah

  • Bagikan
Ketua Relawan PDIP Batu Bara Ahmad Yani memimpin gotong royong dengan petani Sukaraja. (Foto : Muja)

Batu Bara I membaranews.com

 

Ancaman kekeringan akibat jebolnya tanggul Sungai Gambus beberapa bulan lalu,membuat ratusan hektare lahan persawahan di Desa Suka Raja Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara kekeringan.

Akibat jebolnya tanggul sungai Gambus,otomatis air sungai Dalu Dalu mengering dan berakibat fatal terhadap ratusan hektare areal persawahan.Sedangkan petani sudah mulai turun tanam padi.

Melihat penderitaan menimpa ratusan petani,puluhan relawan Zahir yang tergabung di PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara dipimpin Ahmad Yani SH bersama masyarakat petani desa Sukaraja bergotong royong menutup tanggul yang pecah agar air bisa masuk ke saluran irigasi

Masyarakat menggali pasir didalam sungai yang mengering dan memasukan kedalam karung goni seterusnya menutup anggul yang pecah.

Ahmad Yani kepada membaranews mengatakan,gotong royong relawan PDIP bersama masyarakat desa Sukaraja untuk membantu petani yang sangat membutuhkan air.

PDIP Batu Bara sangat terpanggil untuk membantu petani.Kita menyiapkan ribuan karung goni diisi pasir untuk menmbun untuk menutupi tanggul yang pecah.

Insya Allah,setelah kita gotong royong dengan petani akhirnya tanggul yang jebol bisa tertutupi di desa Tanah Tinggi.Walaupun untuk sementara air sudah bisa mengalir kepersawahan petani desa Sukaraja,” ujar Ahmad Yani.(mkb)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *