Lebih Dekat dengan Masyarakat, HPCI Tanjungbalai Bagikan 3000 Takjil

  • Bagikan

Honda PCX Club Indonesia Bagikan 3000 Paket Takjil di depan Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai, Minggu (16/3/2025). (Foto : MNC- Harpen Ramadhan.)

Tanjungbalai | membaranews.com

Setiap bulan Ramadhan menjadi momen Komunitas motor Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Tanjungbalai untuk semakin dekat dengan masyarakat.

Sebagai bentuk kepedulian kepada pengendara yang melintas di depan Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai dan Mako Polres Tanjungbalai jelang waktu berbuka puasa, ribuan takjil dibagikan HPCI, Minggu (16/3/2025).

Pembagian takjil kepada pengendara tersebut dilakukan langsung oleh Ketua HPCI Tanjungbalai Bambang Susilo Hutahuruk, Sekretaris Harpen, Pembina Pay BK beserta seluruh anggota HPCI.

Sejumlah pengendara pun berhenti untuk menerima paket takjil yang dibagikan Honda PCX Club Indonesia Tanjungbalai.

Bembeng panggilan akrabnya di komunitas motor sebagai ketua HPCI Tanjungbalai mengatakan, kegiatan bagi takjil selalu dilakukan setiap tahun di bulan Ramadhan kepada masyarakat pengendara yang melintas di depan Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai, Mako Polres Tanjungbalai dan Kantor Polisi Militer Angkatan Laut Tanjungbalai Asahan. 

“Hari ini kami membagikan 3000 paket takjil berupa bubur dan kue kepada masyarakat pengendara sebagai upaya komunitas motor untuk semakin dekat dengan masyarakat dan bentuk kepedulian sosial yang bersumber dari keuangan bersama semua member HPCI Tanjungbalai,” ucap Bembeng.

Bembeng berharap melalui kegiatan sosial ini HPCI Tanjungbalai bisa semakin  dekat dengan masyarakat dan meningkatkan rasa peduli sosial, solidaritas dan kekeluargaan serta memberikan contoh yang baik kepada komunitas motor lainnya yang berada di kota Tanjungbalai.

“Keberadaan komunitas Honda PCX Club Indonesia Chapter Tanjungbalai dapat menjadi perhatian bagi Pemerintah Kota Tanjungbalai untuk menjadikan Kota Tanjungbalai EMAS,” tandas Bembeng. (HR)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *