Batu Bara I membaranews.com
Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Kabupaten Batu Bara menggerakkan program Desa Siaga Aktif.
Hal tersebut dikatakan Plt Kadinkes P2KB dr Deni Syahputra, Selasa (28/08/2023) mengatakan, dalam upaya tersebut Dinkes P2KB Batu Bara telah melakukan Rapat Kordinasi Reaktif Desa/Kelurahan Siaga Aktif pada, Jumat (25/08/2023)
Deni mengatakan, Desa Siaga Aktif bertujuan agar penduduk dapat mengakses dengan mudah pelayanan kesehatan dasar yang memberikan pelayanan kesehatan setiap hari melalui Pos Kesehatan Desa (Poskesdes).
Selain itu,Desa Siaga Aktif bertujuan mempercepat terwujudnya kesehatan masyarakat Desa dan Kelurahan yang Peduli.
“Ini berguna agar Desa menjadi tanggap dan mampu mengenali, mencegah serta mengatasi permasalahan kesehatan yang dihadapi secara mandiri sehingga derajat kesehatan masyarakat meningkat,” ujarnya.
Deni mengungkapkan, manfaat Desa dan Kelurahan Aktif untuk kesehatan sangat penting bagi masyarakat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dasar.
“Tokoh masyarakat atau organisasi kemasyarakatan diharapkan dapat membantu upaya pemberdayaan dan penggerak masyarakat di bidang kesehatan,u jarnya.
Deni meminta kepala Desa dan Kelurahan, dapat meningkatkan status kesehatan Masyarakat.
Kepala Desa/ Kelurahan terus berbenah untuk kesehatan di Kabupaten Batu Bara menjadi lebih baik,” tandasnya.(Zul).