membaranews.com (Tapanuli Selatan)
Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Utara H. Gus Irawan Pasaribu melantik kepengurusan DPC Partai Gerindra Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dan PAC Partai Gerindra se-Tapsel di Alun-Alun Pasar Sipirok, Minggu (16/10/2022).
Kepengurusan DPC Partai Gerindra Tapsel dilantik yakni Ketua Abdul Basith Dalimunthe, Wakil Ketua Irmansyah, Muhammad Yunus Pane, Armen Sanusi Harahap, Edi Aryanto Hasibuan, Harmeni Batubara, Rocky AP Gultom serta para Wakil Ketua lainnya, Sekretaris Nauli Harahap beserta para Wakil Sekretaris, Bendahara Deni Indah Afayanti Pasaribu beserta para Wakil Bendahara.
Ketua DPC Partai Gerindra Tapsel Abdul Basith Dalimunthe mengucapkan terima kasih dan siap mengemban amanah memimpin Partai Gerindra Tapsel dengan dukungan seluruh pengurus serta kader DPC dan PAC.
Basith juga Ketua DPRD Tapsel mengajak seluruh pengurus dan kader untuk bekerja sama, bahu-membahu, bangkit bersama dengan soliditas yang kuat memenangkan Pemilu 2024.
Basith mengungkapkan, banyak tugas ke depan dalam memenangkan Pemilu 2024. Memenangkan Prabowo menjadi presiden, menjadikan kembali Gus Irawan Pasaribu sebagai anggota DPR RI dengan meraih suara terbanyak dan memenangkan Dolly Pasaribu pada Pilkada 2024.
Basith menegaskan akan senantiasa memberikan dukungan penuh setiap program pembangunan Pemkab Tapsel dibawah kepemimpinan Bupati Dolly Pasaribu.
“Semoga ke depan Partai Gerindra nomor satu (pemenang) di Tapsel, Sumut dan Indonesia,” harap Basith.
Bupati Tapsel Dolly Pasaribu menyampaikan bahwa banyak harapan dari masyarakat yang belum terpenuhi. Namun evaluasi selalu dilakukan agar bisa terus hadir di tengah-tengah masyarakat.
Dolly mengemukakan, Tapsel basisnya pertanian sehingga Pemkab Tapsel terus fokus di sektor yang sekitar 70 persen masyarakat berpenghidupan dari pertanian tanpa mengenyampingkan sektor lain.
Pemerintah pusat melalui Kementerian Pertanian sangat tinggi perhatiannya dalam memajukan pertanian Tapsel. Demikian juga Gubernur Sumut Edy Rahmayadi yang telah beberapa kali mengundang empat daerah di Sumut salah satunya Tapsel sebagai daerah penopang pembangunan pertanian di Sumut.
Dolly mencontohkan komoditi pertanian yang sedang dikembangkan yakni bawang merah sumber bibit dari Jawa Timur. Bibit telah ditangkarkan di Sipirok dan hasilnya bisa menjadi bibit yang hampir sama persis dari Jawa Timur dan sudah mulai dikembangkan ditengah-tengah masyarakat.
Demikian juga komoditi jagung dengan daerah pengembangan wilayah Kecamatan Arse dan Saipar Dolok Hole. Sama halnya dengan penanaman Tanaman Obat Keluarga (TOGA) terus digalakkan ditengah-tengah masyarakat, serta jenis komoditi lainnya.
“Kami sangat fokus memajukan sektor pertanian karena masyarakat Tapsel 70 persen petani tanpa meninggalkan sektor lain,” tegas Dolly.
Dolly mengucapkan terima kasih kepada partai politik koalisi serta seluruh pihak yang ikut berjuang memenangkannya pada Pilkada 2020 dan kader Partai Gerindra Tapsel yang memenangkan Gus Irawan menjadi anggota DPR RI pada Pemilu 2019.
“Do’akan kami agar terus bersama-sama dengan masyarakat. Dengan masukan kawan-kawan tentunya saya tetap bersama rakyat dan tetap memperjuangkan rakyat,” tutur Dolly.
Ketua DPD Partai Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu mengatakan, DPC Partai Gerindra dibawah kepemimpinan Husin Sogot Simatupang sebelumnya telah mengukir sejarah di Tapsel dengan memenangkan Pemilu 2019 dan semakin lengkap bersama partai koalisi memenangkan Pilkada 2020.
Dibawah kepemimpinan Abdul Basith Dalimunthe diharapkan Partai Gerindra Tapsel mampu mempertahankan kemenangan 8 kursi di DPRD Tapsel hasil Pemilu 2019 bahkan bisa mencapai target 10 kursi pada Pemilu 2024. Juga 70 persen perolehan suara pada Pilpres 2019 bisa menjadi 80 persen pada Pilpres 2024.
Gus menekankan kepada seluruh pengurus dan kader Partai Gerindra Tapsel untuk terus mendukung program Pemkab Tapsel dibawah kepemimpinan Bupati Dolly Pasaribu yang memfokuskan pembangunan bidang pertanian.
Anggota Komisi XI DPR RI ini mengapresiasi upaya Bupati Dolly Pasaribu bersama DPRD Tapsel dan stake holder lain hingga Tapsel akan mendapat program pembangunan pertanian sumber Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp.27,3 Miliar pada tahun 2023 mendatang, serta program pembangunan lainnya.
“Itu adalah perjuangan kita semua,” sebut Gus.
Gus meminta pengurus dan kader di tingkat PAC atau Kecamatan untuk terus berjuang dan bekerja keras karena merupakan motor pemenangan partai yang terdekat dalam mengambil hati masyarakat. (Borneo)