Dimiyathi Sampaikan Isu Strategis Penanganan Banjir Kota Tebing Tinggi

  • Bagikan
Pj Wali Kota Muhammad Dimiyathi menyampaikan Isu Strategis Penanganan Banjir Kota Tebingtinggi. (Foto : HL)

membaranews.com (Tebing Tinggi)

 

Pj Wali Kota Tebingtinggi Muhammad Dimiyathi menyampaikan Isu Strategis Penanganan Banjir pada Sidang II Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air (TKPSDA) Wilayah Sungai Belawan, Sungai Ular, Sungai Padang di JW Marriott Hotel Medan,Senin (5/9/2022)

Dalam siaran pers disampaikan Dinas Kominfo Kota Tebingtinggi, Selasa (6/9/2022), Dimiyathi menyampaikan berbagai penelitian dan upaya telah dilakukan dalam penaggulangan banjir di Tebingtinggi seperti, bronjong dan tanggul.Berbagai upaya dilakukan dengan membangun bendungan namum belum bisa menanggulangi banjir.

Tim dari TKPSDA BWS Sumatera II sudah turun menelusuri sungai dan terjadi sedimentasi atau pendangkalan sungai, kata Dimiyathi.

Hal-hal menyebabkan banjir di Kota Tebingtinggi adalah banjir kiriman. “Sederas dan selama apapun hujan di Tebingtinggi kalau tidak hujan di daerah pegunungan Simalungun, Tebingtinggi itu tidak pernah banjir. “Jadi Karena itu, dua faktor tersebut penyebab banjir di Kota Tebinggitinggi,”ujar Dimiyathi.

Berdasarkan penelusuran BWS maka salahsatu upaya penanggulangan banjir di Kota Tebingtinggi dengan sodetan Sungai Bahilang.

Kenyatannya Sungai Padang paling parah banji , kuapan dampak banjirnya menggenangi 3/4 Kota Tebingtinggi. Parahnya lagi dampak banjir selalu menimpa daerah inti kota Tebingtinggi yang padat penduduk.

Dimiyathi berharap ada koordinasi lintas daerah, kementerian, lembaga untuk penanggulangan masalah banjir. (HL)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *