Bupati Dolly Jamu Enam Siswa Peserta Festival Tunas Bahasa Ibu

  • Bagikan
Bupati Tapsel Dolly Pasaribu memberi hadiah berbagai paket peralatan sekolah kepada enam siswa peserta FTBI, Rabu (1/3/2023). (Foto : Istimewa)

Tapanuli Selatan I membaranews.com

 

Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H. Dolly Pasaribu mengapresiasi enam siswa Tapsel kontingen wakil Provinsi Sumatera Utara pada Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) di Jakarta dengan jamuan makan siang.

Undangan jamuan makan di Rumah Dinas Bupati di Komplek Perkantoran Pemkab Tapsel, Sipirok pada Rabu (1/3/2023) setelah keenam siswa sukses mengikuti FTBI digelar 30 Januari 2023.

Selain menikmati jamuan makan siang, Bupati Dolly juga menghadiahi ke enamnya dengan berbagai paket peralatan sekolah.

“Patut kita apresiasi karena mereka sudah membawa nama harum Tapsel bahkan Provinsi Sumut di ajang Nasional,” ujar Bupati Dolly.

Dolly berharap, pengalaman diperoleh keenam siswa bisa menjadi semangat untuk lebih giat belajar dan semakin mengasah keilmuan sesuai potensi masing-masing demi membawa nama baik Tapsel ke depannya.

Kabid Pembinaan SD Disdik Tapsel Sarif Husin Harahap mengatakan, peserta FTBI diberangkatkan ke Jakarta 11 Februari dan tiba di Tapsel 16 Februari 2023.

“Alhamdulillah, mereka terbilang sukses dan tidak ada kendala,” ujar Sarif.

Sembari menikmati jamuan, keenam siswa saling bergantian menceritakan pengalamannya sewaktu mengikuti FTBI.

Seperti Diska Khairani Hasibuan kategori Mendongeng merasa bangga karena hanya dirinya yang mewakili Provinsi Sumut mendapat kesempatan unjuk kebolehan di depan Mendikbud Ristek RI Nadiem Anwar Makarim.

“Saya sangat bangga, diantara 5 Kota/Kabupaten mewakili Sumut cuma saya yang diberi kesempatan untuk tampil dan diapresiasi langsung pak Menteri Nadiem,” tutur Diska dengan riang saat menanggapi pertanyaan Bupati Dolly.

Rasa senang Diska semakin bertambah karena baru pertama kali ke Jakarta dan bertemu Menteri Nadiem serta perwakilan provinsi lain.

Demikian juga Evan Lais kategori Puisi, Pantun dan Syair, sangat senang mengikuti event tingkat Nasional tersebut. Selain pertama kalinya naik pesawat ke Jakarta juga mendapat banyak teman baru. “Saya ucapkan terima kasih kepada pak Bupati,” tutur Evan.

Sama halnya dengan Mutia Tika Rahmadhani kategori Cerpen, Lulu Lanni kategori Pidato, Haikal Padli Sahbana juga kategori Puisi, Pantun dan Syair serta Marasetia kategori Tembang Tradisi mengaku sangat senang.

“Terima kasih kami ucapkan pada pak Bupati telah mendukung keberangkatan kami,” ucap mereka kompak. (Borneo)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *