membaranews.com (Batu Bara)
Tantangan yang dihadapi para tenaga pendidik di era transformasi cukup berat sehingga nilai-nilai agama, akhlak, peradaban dan etika perlu ditanamkan sejak usia dini.
Pendidikan Taman Kanak Kanak (TK) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) serta sejenisnya adalah jenjang pendidikan sebelum jenjang pendidikan dasar untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani .
Hal itu dikatakan Bupati Batu Bara Zahir pada pelantikan Pengurus Kelompok Kerja Bunda PAUD Kabupaten Batu Bara periode 2021 – 2023 di Aula Rumah Dinas Bupati Batu Bara Komplek Perumahan PT. Inalum Tg. Gading Sei Suka , Senin sore (19/4/21).
Zahir berharap Pokja Bunda PAUD bisa menjadi katalisator dalam mempercepat terwujudnya pendidikan anak usia dini yang berkualitas dan holistic integarative.
Keberadaan Bunda PAUD Kecamatan, Desa dan Kelurahan dapat dimaksimalkan sehingga dapat mendukung program Pokja Bunda PAUD sehingga potensi TK/PAUD di daerahnya lebih berkualitas.
Bunda PAUD diharapkan dapat sebagai konsultan TK/PAUD di daerahnya. Justru itu keberadaan Bunda PAUD di kecamatan, desa dan kelurahan harus dapat berkerjasama dan bisa dirasakan TK/PAUD,ujar Zahir.
Kadisdik Batu Bara.Ilyas Sitorus menyakini dengan dibentuknya Pokja Bunda PAUD mampu meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini.
Pokja Bunda PAUD harus mampu mengoptimalkan sumber dana untuk mendukung penyelengaraan program PAUD berkualitas. Baik bersumber dari APBN, APBD, Dana Desa, CSR atau sumber lain yang ada di masyarakat, harap Ilyas.
Ketua Pokja Bunda PAUD Batu Bara Erlina mengatakan, suksesnya Bunda PAUD Kabupaten Batu Bara sangat tergantung pada program yang rumuskan bersama melalui Pokja dan membutuhkan dukungan kebersamaan baik dari Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan dan Dinas Pemberdayaan Anak dan Keluarga Berencana serta unsur pendukung lainnya.
Dengan keterbatasan dimiliki lemba TK/PAUD , Pokja Bunda PAUD bertekad member sentuhan danj menjadikan TK/PAUD sejenis menjadi holistic integrative, ucap Erlina.
Hadir pada kesempatan itu Ketua Bunda PAUD Batu Bara Ny. Maya Indriasari Zahir, Kadis Kesehtan dr. Wahid Khusyairi, Kadis Pemberdayaan Anak dan KB Budianto, Kakan Kemenag Ahmad Sofyan, Camat se Kecamatan Batu Bara beserta Ketua Bunda PAUD Kecamatan. (SW)