membaranews.com (Medan)
Wali Kota Medan Bobby Nasution menyerahkan kunci rumah baru kepada Ibu Mariati korban kebakaran di Jalan Speksi Sei Deli, Lingkungan XII Kelurahan Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan, Senin (10/5/2021).
Rumah baru sederhana ini merupakan hasil donasi dari Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) sebagai kepedulian dan keprihatinan terhadap ibu Mariati dan ketiga anaknya.
Penyerahan kunci dilakukan Wali Kota didampingi Pembina Utama KSJ AKBP Ikhwan Lubis diwakili Syaiful Syafri, Wakil Pembina KSJ dan Ketua KSJ Medan Ade Prasetyo.
Usai menyerahkan kunci, Wali Kota mengguntingkan pita sebagai tanda resminya ibu Mariati menempati rumah baru, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan kedalam rumah.
Wali Kota mengapresiasi dan terima kasih kepada KSJ telah menunjukkan kepeduliannya terhadap warga yang kehilangan rumahnya akibat kebakaran. Tentunya yang dilakukan KSJ merupakan tanggung jawab Pemko Medan. Namun demikian, dalam menjalani roda Pemerintahan, Wali Kota memerlukan dukungan dari semua pihak seperti yang dilakukan KSJ.
Pemko Medan butuh kolaborasi dan kebersamaan dari semua stakeholder dalam melakukan pembangunan di Kota Medan. Sebab sehebat apapun kepala daerahnya tidak dapat berjalan sendiri menjalani roda pemerintahan,” kata Bobby.
Pemko Medan saat ini membuat peraturan dan kebijakan yang dapat dijalankan seluruh masyarakat. Peraturan dan kebijakan dibuat berdasarkan masukan dan aspirasi dari masyarakat Kota Medan.
Artinya informasi masyarakat didapati dari struktur pemerintahan yang paling bawah, yakni Lingkungan, Kelurahan maupun Kecamatan.
“Semua masukan dan aspirasi ditampung Pemko Medan selanjutnya dibuat peraturan dan kebijakan yang dapat dijalankan bersama stakeholder dan masyarakat.
Untuk itu kami memerlukan dukungan dari semua pihak untuk melakukan pembangunan di Kota Medan,” ujar Wali Kota Medan yang hadir didampingi Kadis PKPPR Benny Iskandar, Camat Medan Labuhan Rudi.
Kepada Ibu Mariati, Wali Kota mengucapkan selamat atas rumah barunya semoga menjadi tempat tinggal yang berkah dan nyaman bagi ketiga anaknya. Selain itu diharapkan keberkahan dan balasan yang terbaik juga didapatkan KSJ yang sudah mendonasikan dan membangun rumah untuk ibu Mariati.
“Apa yang dilakukan KSJ diharapkan dapat menjadi contoh agar semakin banyak lagi masyarakat Kota Medan peduli dengan sesama dan memberikan bantuannya,” sebut Wali Kota.
Wali Kota Medan mengajak semua masyarakat bersama – sama mencegah dan menekan penyebaran Virus Covid-19. Apalagi dalam beberapa hari kita akan menyambut Hari Raya Idul Fitri. Hal yang dapat dilakukan masyarakat adalah tetap menerapkan Protokol Kesehatan ketika beraktifitas. Kita berdoa dan berharap penyebaran Virus Covid-19 seperti di India tidak terjadi di kota Medan,ungkap Bobby.
“Guna mengantisipasi penyebaran Virus Covid-19, Pemko Medan menghimbau masyarakat tidak menggelar sholat Ied di lapangan secara beramai-ramai. Selain itu juga menghimbau masyarakat untuk melakukan takbiran di masjid. Hal ini dilakukan untuk kebaikan dan kesehatan kita bersama,” ungkap Wali Kota.
Syaiful Syafri mengatakan, rumah baru sederhana ibu Mariati dan ketiga anaknya merupakan donasi diberikan KSJ sebagai bentuk rasa kepedulian dan rasa prihatin atas musibah kebakaran.
“Apa yang KSJ lakukan ini sejalan dengan visi misi Wali Kota Medan yakni Medan Berkah, Maju dan Kondusif. Artinya , dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan KSJ berharap keberkahan dari Allah SWT.
Kedepan, kami siap menjadi perpanjangan tangan Pemerintah dalam menangani kemiskinan dan membantu warga yang membutuhkan,” ujarnya.
Ibu Mariati dan ketiga anaknya begitu senang menerima kunci rumah baru sederhana tersebut, sebab kini mereka sudah memiliki tempat tinggal lebih baik dan nyaman pasca rumahnya terbakar.
Ucapan terima kasih disampaikannya kepada Wali Kota Medan dan KSJ atas rumah baru tersebut.(Rul)