Bupati Tapsel Dolly Lepas Tim Enumerator Survey Kesehatan Indonesia

  • Bagikan
Bupati Tapsel Dolly Pasaribu meninjau Tim Enumerator melaksanakan Survey Kesehatan Indonesia di Kecamatan Marancar, Minggu (20/8/2023). (Foto : Istimewa)

Tapanuli Selatan I membaranews.com

 

Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Pasaribu melepas secara simbolis Tim Enumerator Survey Kesehatan Indonesia (SKI) ke wilayah Blok Sensus di Kecamatan Angkola Sangkunur, Minggu (20/08/2023).

Usai melepas, Bupati Dolly melakukan peninjauan pelaksanaan survei di Kecamatan Marancar.

Wilayah Blok Sensus di Kecamatan Angkola Sangkunur yakni Desa Malombu, Desa Batu Godang, Kelurahan Rianiate dan Kelurahan Sangkunur. Sedangkan Blok Sensus di Kecamatan Marancar yakni Desa Huraba dan Kelurahan Pasar Sempurna.

Bupati Dolly berharap aparatur desa terus mendampingi dan memberikan fasilitas secara maksimal demi kelancaran tim selama bertugas di desa masing-masing.

Begitu juga kepada camat, pihak Puskesmas, Kepala Desa/Lurah, PPLKB, PKK Desa dan kader Posyandu untuk mendukung keberlangsungan kegiatan ini serta memfasilitasi tim selama di desa masing-masing.

Untuk mendukung segala kebutuhan termasuk kendala agar Tim melakukan koordinasi untuk dapat ditindaklanjuti bersama-sama.

Tim Kesehatan agar mengutamakan keselamatan saat melakukan aktivitas apalagi situasi medannya terjal atau menantang. Lakukan koordinasi kepada aparat Kecamatan dan Desa/Kelurahan,pesan Dolly.

Satgas Stunting Kabupaten Tapsel Abdul Latif Lubis menjelaskan, Enumerator Tim SKI berada di dua Kecamatan itu merupakan pemberangkatan ketujuh dan kedelapan kalinya.

Pelaksanaan SKI sampai sudah berlangsung di 6 Kecamatan yaitu Batang Angkola, Sipirok, Angkola Selatan, Tantom Angkola, Angkola Barat dan Angkola Timur. Sedang berjalan yakni Kecamatan Angkola Sangkunur dan Marancar.

Adapun total dari 8 Kecamatan itu nantinya sebanyak 18 Block Sensus telah terlaksana dari 66 Blok Sensus se-Tapsel yang direncanakan,” ujar Abdul Latif.

Latif menegaskan, pelaksanaan SKI bersifat independen dan dipastikan program ini tanpa intervensi siapapun.

Pemkab Tapsel memberikan support seperti dukungan akses transportasi bersifat sukarela ke daerah-daerah cukup ekstrim,kata Latif.

Latif mengucapkan terima kasih kepada Bupati Dolly Pasaribu sangat peduli terhadap SKI Tahun 2023 di Kabupaten Tapsel. Hal itu diwujudkan dengan imbauan Bupati agar seluruh masyarakat di 66 Blok Sensus untuk memberikan informasi yang jujur kepada Tim SKI.

Pelaksanaan SKI selama 44 hari 11 Agustus sampai 23 September 2023. Tujuannya untuk memotret status kesehatan masyarakat serta faktor risiko yang ada dalam masyarakat termasuk status balita yaitu stunting, wasting dan underweight. (Borneo)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *