Ratusan Nelayan Tanjungbalai Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST KLM

  • Bagikan
Wali Kota H.Waris Tholib menghadiri Diklat Pemberdayaan Masyarakat Nelayan.(Foto : Kominfotb)

Tanjungbalai I membaranews.com

 

Ratusan Nelayan Tanjungbalai mengikuti Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST KLM dan Diklat Keterampilan Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan ( KSOP) Kelas IV TBA bertempat di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Tanjungbalai ,Selasa (11/07/2023).

Wali Kota H Waris Tholib mengucapkan terima kasih kepada KSOP memberi perhatikan kepada masyarakat Tanjungbalai mayoritas profesi nelayan.

Waris berharap kaum nelayan untuk menambah ilmu pengetahuan sebagai bekal melaut.

Menurur Waris,para nelayan Tanjungbalai harus memahami tentang perkapalan dan pelayaran. Semua sudah ada peraturannya termasuk tentang perikanan. Seperti navigasi dan keselamatan kerja.

Termsuk bagaimana melakukan teknik pertahanan diri, dasar- dasar P3K dan menangulangi kapal kalau seandainya terjadi musibah kebakaran”, ujar Waris.

Diklat berlangsung 5 hari (10 -15 Juli 2023) bertemakan ” lKecakapan Kapal Tradisional Penangkapan Ikan 60 Mil”.

Hadir Kakan Bea Cukai Teluk Nibung Nurhasan Ashari,Kasatpol Air Polres Tanjungbalai AKP T.Sianturi,Staf Ahli Ekonomi Nefri Siregar,Ali Mukti dari KSOP, Syamsir dari Politekpel Sumatera Barat, Sekretaris DPC HNSI Tanjungbalai Paet Munthe. (Rsp)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *