membaranews.com(Batu Bara)
Lobang menganga lebih kurang satu meter di badan jalan menuju Kantor Camat Air Putih Kabupaten Batu Bara.
Sampai saat ini belum ada tanda tanda perbaikan dari pihak terkait di Kabupate Batu Bara.
Lobang menganga sedalam satu meter sangat membahayakan bagi pengguna jalan baik warga yang mau berurusan kevkantor Camat maupun para ASN sering terancam jiwanya akibat lobang yang menganga karena amblasnya gorong gorong dibawah badan jalan.Setiap hari nyawa warga terancam saat melewati jalan berlubang tersebut.
Camat Airputih Achmad Khaidir kepada media ketika usai apel gabungan para Kadus,perangkat desa dilapangan Indrasakti Senen 10/10 ,mengaku itu bukan urusan camat,itu tidak bisa dikerjakan oleh tenaga manusia,dan masalah lobang menganga sudah ditinjau pihak PUPR Batubara,”ujarnya.
Sementara pengamatan media Senen 10/10, lobang menganga ditengah badan jalan menuju kantor Camat Airputih itu sudah lama terjadi,pihak terkait nampak picing mata dan tidak perduli keberadaan lobang misterius itu,padahal menurut informasi sudah banyak warga yang melintas dijalan itu terjerembab kedalam lobang ,
Lobang menganga itu diduga disebabkan fondasi gorong gorong yang rapuh sehingga tidak kuat menahan beban jalan dan berujung amblas,hingga mengakibatkan lobang menganga ditengah badan jalan menuju kantor Camat maupun sebaliknya.
Beberapa warga dan ASN yang berdinas di Kantor Camat Air Putih Kota Indrapura mengaku risih melihat keberadaan lobang sudah cukup lama menganga badan jalan. Kami menuju dan balik dari kantor Camat terpaksa berhati-hati melintas di jalan itu.Kalau tidak hati hati alamat kita akan terjerembab kedalam lobang yang dibawahnya paret dengan air mengalir.
Kami berharap kepada pihak terkait secepatnya memperbaiki jalan menganga tersebut agar tidak ada korban jiwa akibat lobang,”ujar warga dan ASN.(mkb)