membaranews.com (Batu Bara)
Pemerintahan Desa Mekar Laras, Kecamatan Nibung Hangus, Kabupaten Batubata melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2022 di Aula Desa Mekar Laras, Kecamatan Nibung Hangus, Kamis (27/1/2022).
Musrenbang dipimpin Kepala Desa Mekar Laras Ridwan Siagian bersama Perwakilan Camat Nibung Nangus Gunawan, Pendamping Lokal Desa Maula Lukman Nurhakim, Kepala BPD Rian Sabri serta Kepala LPM Sharuddin Zakfar.
Ridwan Siagian mengatakan, penggunaan Dana Desa Tahun 2022 lebih diprioritaskan untuk, Bantuan Langsung Tunai sebesar 40%, Ketahanan Pangan dan Hewani paling sedikit 20%, penanganan Covid 19 paling sedikit 8% dan 32% lagi itu dipergunakan untuk program sektor lainnya.
Hal ini berdasarkan Permendes PDTT Nomor 7 Tahun 2021, 32% Dana Desa kita prioritaskan penggunaanya untuk kepentingan masyarakat dalam meningkatkan ekonomi serta infrastruktur, ujarnya.
Pemdes Mekar Laras terus berupaya melakukan yang terbaik untuk masyarakat dalam pengelolaan Dana Desa.
“Dana kita kan terbatas, usulan-usalan yang sudah kita terima itu dari hasil seluruh Musyawarah Dusun itu sangat banyak, tidak semua nanti terealisasi. Yang menjadi prioritas masyarakatlah yang kita utamakan,”ujarnya.
Yang tidak tertampung dari anggaran, nanti kita upayakan berkoordinasi dengan Pemerintahan Daerah khusus Dinas terkait agar semua aspirasi masyarakat dapat terealisasi, sebutnya.
Untuk itu ada prioritas yang akan kita ajukan ke Musyawarah Kecamatan nanti, seperti, program kesehatan, fasilitas olahraga, perikanan, peralatan UMKN, rumah tak layak huni dan Infrastruktur, ujarnya.
Turut hadir, Kepala Dusun se Desa Mekar Laras, Masyarakat, Bumdes, Karang Taruna, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda.(Zul).