membaranews.com (Palas)
Ketua Bhayangkari Cabang Padanglawas (Palas) resmikan kantor Bhayangkari untuk dapat digunakan dalam kegiatan aktivitas Bhayangkari.
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Ketua Bhayangkari Cabang Palas Ny. Risna Jarot dihadiri sejumlah PJU Polres.
Ny Risna Jarot mengucapkan rasa syukurnya dan bahagia atas diresmikan kantor Bhayangkari sekaligus ungkapan terima kasih kepada Kapolres Palas AKBP Jarot Yusviq Andito,SIK selaku Pembina Bhayangkari.
Risna Jarot Bhayangkari berarap dengan diresmikan kantor Bhayangkari dapat membawa suasana baru dan kebaikan bagi organisasi Bhayangkari dan masyarakat.
Kapolres Palas AKBP Jarot Yusviq Andito, SIK mengatakan,pembangunan kantor Bhayangkari merupakan rangkaian pembenahan Polres Palas. Meskipun kecil dan sederhana, namun kantor tak kalah dengan kantor modern lainnya,” ucap Kapolres selaku pembina Bhayangkari
Kapolres. berharap, pengurus Bhayangkari senantiasa merawat dan memanfaatkan gedung sebaik mungkin.
“Jadikan komunitas Bhayangkari Cabang Palas produktif dan kreatif sehingga dapat menjadi contoh bagi seluruh anggota Bhayangkari ,” sebut Jarot Yusviq Andito ,Selasa (9/3/2021)
Letak kantor Bhayangkari berada di bagian belakang kantor Polres Padanglawas , tepatnya di dekat perumahan PJU dan barak Bintara. (ISN)
Foto :
Ketua Bhayangkari Palas Ny.Risna Jarot Yusviq Andito meresmikan gedung Bhayangkari.(ist)