membaranews.com (Palas)
Wakil Bupati Padanglawas H. Ahmad Zarnawi Pasaribu memantau penyaluran program sembako di Desa Siolip Kecamatan Barumun Baru,Selasa (23/2/2021)
Ikut serta mendampingi Wabup Zarnawi , Asisten II Ekbang, Panguhum Nasution MAP, Kepala Inspektorat Harjusli Fachri Siregar, Plt Kadis Sosial .H.Ahmad Fauzan Nasution.
Zarnawi Pasaribu mengatakan, program sembako dari Kementerian Sosial RI telah didistribusikan dengan baik sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah untuk merealisasikan program bantuan kepada masyarakat.
Terdapat 6 desa di Kecamatan Barumun Baru yang telah menerima penyaluran manfaat bantuan program sembako .”Jumlah warga penerima bantuan manfaat program sembako di 6 desa ini sebanyak 808 keluarga penerima dari total keseluruhan penerima bantuan program sembako untuk bulan Ferbuari sebanyak 10.899 KPM “, ujar Zarnawi.
Wabup Zarnawi berharap , Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan program sembako bisa merasakan manfaat dari program pemerintah dimasa Pandemi Covid-19 saat ini.
Wabup mengatakan, ditengah Pandemi Covid -19 ,masyarakat sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah untuk pemenuhan kebutuhan gizi keluarga agar dapat terpenuhi .
“Wabah Covid -19 berdampak terhadap merosot prekonomian masyarakat khusus di tingkat desa yang serba sulit saat ini sehingga pemerintah mengulurkan program bantuan sembako bagi masyarakat ,” ungkap tandas Zarnawi (ISN)
Foto :
Wabup Palas H.Ahmad Zarnawi Pasaribu secara simbolis menyerahkan bantuan program sembako kepada warga penerima sekaligus memantau kegiatan penyalurannya.(ist)