membaranews.com (Palas)
PT Permata Hijau Sawit (PHS) Kecamatan Hutaraja Tinggi,Kabupaten Padanglawas (Palas) bersama Pemerintah Kecamatan Sosa Timur melakukan perbaikan akses jalan utama menuju Kecamatan tersebut ,Jumat (19/2/2021)
Humas PT PHS Kebun Papaso Yakup Nasution mengatakan, pihak perusahaan sudah menurunkan dua alat berat eskavator dan beco loader dalam memperbaiki akses jalan menuju Kecamatan Sosa Timur .
“Program ini kita lakukan secara rutin, soal. waktu disesuai kebutuhan. Jika kondisi akses jalan membutuhkan perbaikan,kita akan turunkan alat untuk kelancaran arus transportasi masyarakat menuju kecamatan Sosa Timur”, kata Yakub.
Ini salah satu program CSR perusahaan yang manfaatnya dapat dirasakan langsung masyarakat sebagai bentuk perhatian perusahaan .
“Perusahaan juga peduli terhadap masyarakat ditengah pandemi Covid -19 seperti memberi bantuan masker dan kelengkapan APD lainnya kepada pemerintah untuk pencegahan virus corona”, ujar Yakup
Keberadaaan perusahaan ditengah masyarakat harus bermanfaat dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat,tambah Humas PT PHS .
Camat Sosa Timur Darwin Simatupang mengatakan, perbaikan akses sarana jalan penghubung kecamatan sebagai upaya mendongkrak prekonomian masyarakat .
“Jalan utama menjadi akses keluar masuknya transportasi yang mengangkut hasil produksi panen perkebunan masyarakat seperti buah kelapa sawit .Tentu membutuhkan sarana jalan yang baik sehingga memperlancar aktivitas masyarakat “,ujar Darwin .
Akses jalan yang diperbaiki sejauh 5 Km sebagai jalan poros utama lintas Provinsi Sumut dan Riau yang berada di Kecamatan Sosa Timur.
“Jalan ini paling sering digunakan masyarakat sebagai akses keluar masuk mengangkut hasil produksi perkebunan seperti buah kelapa sawit dan sayur mayur, buah -buahan hasil produksi masyarakat. (ISN)
Foto :
Alat berat eskavator milik PT PHS Hutaraja Tinggi melakukan pembersihan dan pemerataan badan jalan.(ist)