Sosialisasi Kuota Gratis Siswa Di Kabupaten Batu Bara. Ilyas : Terus Dampingi Anak-Anak Belajar

  • Bagikan

membaranews.com-(Batubara)

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Batu melakukan sosialisasi tentang bantuan kuota internet gratis bagi siswa-siswi SD, SMP di Kabupaten Batu Bara.

Kuota gratis kerjasama Kemdikbud dan Operator Telekomunikasi ini sangat membantu mengurangi beban orangtua dan menolong anak-anak dalam belajar PJJ/BDR di Kabupaten Batu Bara,kata Kadisdik Batu Bara Ilyas Sitorus menyampaikan di hadapan perwakilan orangtua siswa di UPTD SD 10 Desa Bangunsari Kecamatan Dt. Danah Datar Kabupaten Batu Bara, Jumat (09/10/20)

Ilyas  menyampaikan,  minimal 19 aplikasi yang telah bekerjasama dengan Kemdikbud-RI seperti :

• Aplikasi dan website Aminin
• Aplikasi dan website Ayoblajar
• Aplikasi dan website Bahaso
• Aplikasi dan website Birru
• Aplikasi dan website Cakap
• Aplikasi dan website Duolingo
• Aplikasi dan website Edmodo
• Aplikasi dan website Eduka system
• Aplikasi dan website Ganeca digital
• Aplikasi dan website Google Classroom
• Aplikasi dan website Kipin School 4.0
• Aplikasi dan website Microsoft Education
• Aplikasi dan website Quipper
• Aplikasi dan website Ruang Guru
• Aplikasi dan website Rumah Belajar
• Aplikasi dan website Sekolah.Mu
• Aplikasi dan website Udemy
• Aplikasi dan website Zenius
• Aplikasi WhatsApp dan lainnya.

Ada dua jenis kuota internet gratis. Yakni, kuota umum bisa digunakan untuk mengakses semua laman dan aplikasi dan kuota belajar digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.

Khusus untuk SD fan SMP ada 35 GB per bulan. Yakni,  5 GB untuk kuota umum, 30 GB untuk kuota belajar, berdurasi  4 bulan, ujar Ilyas.

Ilyas  berharap orangtua siswa  membantu anak-anak dalam pendampingan belajar di rumah. Tolong dampingi anak-anak kita, luangkan waktu kita karena kehadiran kita bersama anak dalam belajar sangat membantu anak dalam meningkatkan motivasi  dalam belajar.

Bimbing anak sebelum memulai belajar dengan selalu dimulai dengan berdo’a dan bersyukur kepada Allah Tuhan Yang Maha Kuasa, ucap mantan Karo Humas Protokol Pemprovsu ini.

Jajaran pendidikan Kabupaten Batu Bara berterima kasih kepada Kemendikbud dan para operator telekomunikasi telah memfasilitasi kegiatan belajar-mengajar jarak jauh secara daring  dengan memberikan akses internet gratis kepada semua  pelajar di Kabupaten Batu Bara.

Memang,  besar tantangan pembelajaran daring dalam Pandemi Covid-19 dan situasi ini  tidak mudah.Tidak semua pembelajaran daring yang dilakukan sekolah akan optimal.

Justru itu,  sekolah terus pro aktif untuk memastikan pembelajaran tetap berjalan maksimal dengan bantuan kunjungan guru-guru ke kelompok siswa ataup ke rumah siswa dan manfaatkan dana bos untuk membantu pengganti minyak sepeda motor guru – guru , ujar Ilyas

Ilyas mengungkapkan, tidak semua kecamatan di Batu Bara  punya akses smartphone atau koneksi internet yang baik. Ini tantangan  dunia pendidikan kita.  Tapi ( Disdik dan UPTD sekolah SD dan SMP  berkomitmen  terus meningkatkan kerja sama untuk memastikan anak-anak kita mendapat kesempatan pembelajaran dengan baik.

“Saya yakin dengan gotong royong antara semua pihak, kita dapat melalui masa sulit ini.  Yang namanya Covid  kita tidak tau sampai kapan berakhirnya, tegasnya.

Kepala UPTD SD 07 Bangunsari Maryam dan orangtua siswa menyampaikan terima kasih atas sosialisasi kuota internet gratis dari Kemendikbud. (rul)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *