Terima Donasi Rp 2 Miliar, Edy Rahmayadi Ajak Masyarakat Rampungkan Pembangunan Masjid Agung

  • Bagikan

membaranews.com-(Medan)

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi/  Ketua Umum Panitia Pembangunan Masjid Agung Sumut menerima donasi Rp 2 Miliar dari Relawan Perempuan Pembangunan Masjid Agung Sumut (RPPMAS), Selasa (18/08/2020) di Masjid Agung di Jalan Pangeran Diponegoro Medan. Donasi diharapkan dapat mempercepat pembangunan masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat Sumut.

Gubernur mengapresiasi RPPMAS konsisten berpartisipasi dalam mencari donasi.  RPPMAS membuat kegiatan di Masjid Agung  untuk pengumpulan donasi. Namun diingatkan, kegiatan harus mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.

“Terima kasih RPPMAS tetap konsisten membantu masjid ini selesai,” ujar Gubernur yang hadir bersama Ketua TP PKK Sumut Nawal Edy Rahmayadi.

Edy Rahmayadi mengajak seluruh lapisan masyarakat berpartisipasi dalam pembangunan masjid yang diimpikan menjadi ikon Sumut sehingga pembangunan Masjid Agung Sumut segera dirampungkan.

“Intinya kita tegakkan, besarkan iman kita untuk membela rumah Allah. Membela rumah Allah berarti membela agama Allah,” katanya.

Menurut Edy, jumlah orang muslim di Sumut banyak. Jika satu orang menyumbang  Rp10.000 saja, pembangunan masjid bisa cepat selesai. “Kalau Rp10.000 saja seorang, Insya Allah kita punya istana di surga,” kata Gubernur didampingi Asisten Administrasi Umum dan Aset M. Fitriyus.

Ketua RPPMAS Sonda Sari Batubara mengatakan selama ini gencar mengumpulkan donasi dari donatur-donatur.Alhamdulillah,  sudah banyak donasi yang dikumpulkan RPPMAS.

“Kita mengimbau semua dan mengajak mereka. Alhamdulillah setelah berjumpa dengan donatur dan berbicara langsung, mereka tergugah.  Tadinya mungkin mereka memberikan tidak banyak akhirnya mereka memberi bantuan  berlipat ganda sehingga donasinya lebih banyak,” ujar Sonda.

RPPMAS  terus melakukan penggalangan donasi secara berkesinambungan. “Kami sangat berterima kasih kepada donatur yang tidak meragukan kehadiran kami sebagai wadah dan penyambung tangan dari panitia pembangunan Masjid Agung Sumut,” ucap Sonda.

Sonda  berharap masyarakat  bersama-sama berpartisipasi dalam pembangunan Masjid Agung.Partisipasi itu bukan hanya  untuk membanggakan Sumut karena memiliki ikon baru tapi lebih dari itu sebagai amal jariah kita di akhirat nanti, ujar Sonda.(rul)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *