membaranews.com-(Medan)
Pemuda Kota Medan dan Masyarakat yang tergabung dalam #AnakMedanBerbagi (AMB) lakukan kegiatan sosial berbagi makanan kepada masyarakat khusus pejuang jalanan seperti pengemudi ojek, tukang becak, pemulung, pedagang keliling pada Jumat, (10/4).
Anak Medan Berbagi (AMB) menilai akibat wabah covid-19 kondisi perekonomian masyarakat kelas bawah, pedagang kecil, dan jasa ojek terancam. Hal itu karena, menghadapi Pandemi covid-19 ini protokol kesehatan mengharuskan untuk tidak berpergian, menjaga jarak sosial, dan menghindari keramaian.
Kebijakan itu menyebabkan bebepara tempat kerja terpaksa diliburkan yang imbasnya pada pendapatan masyarakat.
Pembagian makanan dilakukan di RM Hidangan Surya Indah Jl. Karya Karang Berombak dan dilanjutkan daerah pancing pada sore ini.
Penanggungjawab Kegiatan Aulia Rachman menyampaikan kepada wartawan, kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang terdampak dari pandemik covid 19 khusus para pedagang keliling dan pejuang jalanan lainnya.
“Meskipun kita tidak bisa membantu secara besar tapi setidaknya kita sudah menunjukan sikap sosial dan saling tolong menolong kepada sesama warga dalam menghadapi Pandemi covid-19 ini”, ujar Aulia yang juga pemilik RM Hidangan Surya Indah.
Harapan #AnakMedanBerbagi agar kegiatan sosial yang mereka lakukan juga dapat dilakukan oleh elemen masyarakat lainnya. Dalam mengahadapi Pandemi covid-19 saling bekerjasama dan saling tolong menolong harus digalakkan.
” Kegiatan seperti ini harus terus digalakkan sehingga nilai kekeluargaan dan saling tolong menolong tak akan pudar di masyaraka kita”, ungkap Aulia. (SW)